14 Mei 2022

My Dream Life Look Like

 


Beberapa kali meluangkan waktu untuk diri sendiri. Di akhir pekan, di usai jam sibuk, kapanpun pikiran bisa sedikit mundur dari keriuhan, saya selalu memikirkan bagaimana kiranya kehidupan yang sebenar-benarnya saya impikan? 

Tidak artinya kehidupan yang saya jalani sekarang jauh dari baik-baik ya! Hanya saja, jika bisa menjalani kehidupan impian dengan kebahagiaan utuh dan tanpa kekhawatiran, saya rasa ini adalah jenis kehidupan yang akhir-akhir ini saya dambakan. 

Kebahagiaan

Tiada seorangpun yang memimpikan keburukan, kesedihan, kesengsaraan, dan kegetiran bukan?

Demikian juga dengan saya. Mengiringi mimpi, jika bisa memilih, saya pasti akan memilih kehidupan yang penuh kebahagiaan. Bahagia bagi saya tak harus disimbolkan dengan tertawa lepas, senyum riang, atau air mata suka cita. Bahagia ya semudah menjalani kehidupan tanpa kekhawatiran. tidak terbebani, bebas melangkah, dan dipenuhi ketulusan. Ketika dikelilingi dengan orang-orang yang satu visi, penuh cinta, dan saling perhatian. Berada di lingkungan yang penuh toleransi dan kepedulian. Dulu saya kira saya akan bahagia jika menua di kota besar, tak jauh dari hiruk pikuk lambang kehidupan. Saat ini tidak, saya lebih merasa bahagia menua di ketenangan. Saya akhirnya menjadi kebanyakan orang yang ingin menghabiskan masa tua dengan tenang. 

Rumah tepi pantai

Ada beberapa orang yang memilih tenang tinggal di kaki gunung, di sekitar ladang, sawah, bahkan tenangnya hutan. Tapi saya akan memilih kehidupan impian di pinggir pantai. Bukan pantai pusat tujuan berlibur, tapi pantai yang tenang dan tetap tidak jauh ditinggalkan peradaban. Pantai yang desiran ombaknya menghanyutkan sekaligus menangkan. Tak akan bisa digantikan dengan apapun. Sekalipun dalam kehidupan nyata, saya tidak bisa berdamai dengan pantai dan kehidupan di sekitar pantai, tetap saja, saya berharap kehidupan impian saya adalah bisa dan mampu tinggal di pinggir pantai tanpa takut menghadapi risiko yang ada. 

Membicarakan rumah di tepi pantai, hidung dan otak langsung menangkap aroma chamomile, butter, almond, jasmine, sandalwood, vanilla, dan kombinasi musk sebagai aroma yang akan melekat menyatu dengan tubuh saya. 

Linen 

Kehidupan impian bagi saya adalah tentang berpakaian senyaman mungkin, seringan mungkin, dan semanis mungkin. Gaun tipis berbahan linen adalah jenis pakaian yang memenuhi lemari pakaian saya. Warnanya sangat berbanding dengan koleksi pakaian saya saat ini. Kelak, saya akan memilih warna-warna lembut, putih, khaki, dusty rose, soft blue, abu-abu, lilac, cream, beige, light green, dan sejenisnya. Pakaian tidur saya juga akan setipis dan senyaman mungkin. Selain pakaian tadi, lemari saya akan dilengkapi dengan berbagai pakaian dalam yang tipis namun cantik, dan aneka pakaian renang dalam bentuk swimsuit, bukan bikini. Saya tidak terlalu suka bikini. 

Sehat

Di rumah tepi pantai, beraromakan khas musim panas, dengan gaun linen cantik, saya akan menjalani kehidupan dengan segala hal yang sehat. Mental yang sehat, hubungan yang sehat, dan tubuh yang sehat. Tubuh yang sehat tentu seiring dengan makanan sehat,  menggunakan bahan-bahan mentah yang selama jarang saya gunakan sehari-hari. Saya mulai dan membiasakan diri dengan konsumsi makanan sehat dan alami. Lalu tentu saja tidak memusingkan pekerjaan yang beriringan dengan target dan tenggat waktu. Kehidupan saya hanya akan dipenuhi dengan bangun pagi, menyesap air lemon jahe, olahraga, membuat sarapan, menyiapkan kudapan dan makan siang, membaca buku, menulis di blog, menata rumah, bersosialisasi, berenang, berdansa, berleha-leha, segelas limun, berbincang, bercinta, dan makan malam di luar sesekali sambil menjelajah rasa bersama pasangan saya. Pekerjaan dan mencari nafkah biar menjadi urusan pasangan saya. Anak? saya tidak melihat gambaran anak di kehidupan impian saya. Hanya ada saya dan pasangan saya. Mungkin anaknya, tapi ia sudah dewasa dan memutuskan tinggal mandiri di belahan dunia lainnya.

Keliling dunia 

Tidak pernah pasti, namun rutin. Saya dan pasangan akan meluangkan waktu untuk berkeliling dunia. Menghabiskan waktu berbelanja di berbagai sisi dunia. Mempelajari berbagai budaya dan bahasa yang ada. Saling menatap penuh cinta ketika menghadiri berbagai acara menyenangkan di banyak negara. Menghadiri acara musik dengan pakaian indah, serasi, dan tampak sangat pantas. Mencoba berbagai pasta dan teh. Menikmati minuman dari setiap bar yang kami kunjungi. Tanpa mengunggah apapun di Instagram. Hanya saya, dia, dan keindahan dunia. 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

thank you for coming reader |read my older posts please | nhaz montana